Rabu, 17 Juni 2015

Menginstall dan Menjalankan PLayOnLinux

Bagi sebagian besar pengguna Linux, keberadaan aplikasi yang tersedia pada platform Linux seringkali dirasa belum cukup untuk menggantikan keberadaan aplikasi yang sudah lebih dahulu ada pada platform Windows.
Hal ini lebih terasa pada kategori permainan, dimana banyak aplikasi permainan yang dirancang secara spesifik untuk platform Windows, meskipun belakangan ini sudah mulai banyak perusahaan yang mencoba untuk mendukung platform Linux, misalnya Valve. Saat ini muncul sebuah solusi baru yang lebih memudahkan pengguna untuk menginstall aplikasi Windows di Linux. Aplikasi ini disebut dengan PlayOnLinux, aplikasi ini memanfaatkan proyek Wine sebagai dasarnya, namun sudah dikustomasi sehingga lebih mudah bagi pengguna awam untuk menggunakannya. Cukup pilih aplikasinya dan install. Biarkan PlayOnLinux yang bekerja untuk proses selanjutnya. PlayOnLinux fungsinya sama dengan wine namun pada playOnLinux pilihan aplikasinya lebih banyak.
Untuk cara penginstall playOnLinux sebagai berikut:
1. Buka software manager dan pilih playOnLinux, lalu klik install.

2. Tungggu beberapa saat hingga proses penginstallan selesai.
3. Setelah itu maka akan muncul proses pemasangan playOnLinux pada linux kita, klik next.
4. Setelah itu maka akan dimunculkan saat pertama kali menjalankan aplikasi PlayOnLinux, aplikasi ini akan mencoba menguji apakah sistem kamu sudah memenuhi beberapa persyaratan dasar. Salah satunya adalah ketersediaan font milik Microsoft. Apabila tidak tersedia, maka PlayOnLinux akan mengunduhkannya buat kamu. Pastikan kamu sudah terkoneksi ke Internet sebelum menjalankannya.
5. Kemudian  setelah itu akan muncul kotak dialog untuk penginstallan program.
 6. Klik install a program , pilih program yang diinginkan. Kemudian klik install.
7. Lakukan penginstallan seperti biasa menginstall pada windows.

 
 
 
 

Cara Menginstall Wine dan Winetrick

Wine adalah Windows Emulator. Wine adalah aplikasi pembantu linux yang berfungsi untuk membantu anda jika ingin menjalankan aplikasi windows di linux (bukan dual boot atau virtual PC). Format aplikasi windows adalah .exe. Wine merupakan sebuah proyek open-source yang merupakan implementasi Windows API untuk Linux sehingga memungkinkan program-program windows dapat dijalankan di dalam Linux. Berbeda dengan VirtualBox dimana seolah-olah terdapat banyak komputer baik Windows, Linux atau Mac, sehingga kita dapat menginstall aplikasi nyata dalam operating system yang diinstal pada VirtualBox. Wine justru membuat Linux seolah-olah sebagai Windows sehingga program-program yang biasa dijalankan dan diinstal di window dapat di instal dan dijalankan pula di Linux.
Lalu bagaimana cara menginstall wine ini?
Caranya mudah yaitu:
1. Buka pada software manager
2. Pilih wine,kemudian klik install. 
3. Tunggu beberapa saat sampai proses penginstallan selesai.
4. Kemudian usetelah itu juga harus mengistall winetrick untuk dapat menginstall aplikasi windows di linux.
5. Caranya sama yaitu buka pada software manger, pilih winetrick kemudian klik install.
 6. Tunggu hingga proses installnya selesai.
7. Maka anda telah dapat menggunakan aplikasi wine ini, buka aplikasi wine anda dan pilih winetrick.
8.  Pilih install an app untuk menginstall aplikasi, lalu klik ok.

 9. Pilih aplikasi yang akan diinstall misalnya 7zip, lalu klik ok.
10. Tunggu beberapa saat untuk proses pendownloadan aplikasi, setelah selesai aplikasi tersebut dapat di install.



Sabtu, 06 Juni 2015

Cara Membuat Jaringan Adhoc pada Linux Mint


Jaringan Ad-hoc adalah salah satu jenis dari Wireless Local Area Network (WLAN) yang terdiri dari sekumpulan node-node yang berkomunikasi satu sama lain secara langsung tanpa melibatkan node perantara seperti access point. Setiap node pada jaringan ad-hoc memiliki interface wireless. Node-node dalam jaringan ad hoc bersifat dinamis dan dapat berubah-ubah.
Pada jaringan ad hoc setiap node tidak hanya berfungsi sebagai pengirim dan penerima informasi tetapi juga berfungsi sebagai pendukung jaringan seperti router. Oleh karena itu maka diperlukan sebuah routing protokol yang ditanamkan pada jaringan ad hoc tersebut. 
Pada kali ini saya akan bebagi bagaimana jika jaringan adhoc tersebut dibuat pada Linux namun dapat dikoneksikan dengan PC yang menggunakan windows.
Cara membuat jaringan adhoc pada linux seperti berikut
1. Klik network connections pada menu, kemudian klik add.

2. Pilih type koneksi wi-Fi, lalu klik create.
  
3.Edit nama koneksi, SSID, mode ad-hoc, band, dan MAC address.
4. Klik Wi-Fi security untuk memilih diberi password atau tidak.
5. Klik IPv4 untuk  mengatur ip address, pilih mode manual, kemudian klik save.
6. Koneksikan komputer dengan SSID yang telah dibuat tersebut.
7.  Atur ip address PC yang ingin dikoneksikan.
8. Lakukan uji koneksi pada kedua PC yang berbeda OS.
Hasil uji koneksi pada OS Linux.
Hasil uji koneksi pada OS Windows.
9. Cek pada network jika ingin melakukan sharing data, jika sudah terdeteksi maka sharing data dapat dilakukan.



 
 

Minggu, 31 Mei 2015

CARA MENJALANKAN ARDUINO DI LINUX MINT

Arduino merupakan perangkat elektronik dan software yang berbasis open source yang dapat membuat suatu input memberikan efek pada outputnya. Input disini bisa kita buat dari berbagai macam perangkat seperti keyboard, mouse, joystick, sensor, dll. Sedangkan outputnya pun bisa kita buat dari berbagai macam perangkat pula seperti display dot matrix, led, LCD Alphanumeric, speaker, DC-Motor, tampilan web, dll.
Untuk pemula, arduino ini juga menyediakan example yang terdapat di menu file sehingga bagi yang baru ingin belajar pemrograman example ini dapat digunakan. Kemudian bagaimanajika OS anda Linux mint/ubuntu?
ARduino ini dapat diinstall dan dijalankan di linux tidak hanya pada windows saja meskipun cara menjalankannya sedikit.

Berikut adalah cara mengistall arduino:
1. Buka software manager, ketikkan arduino


2. Klik instal, tunggu beberapa menit hingga proses instal selesai


3. Jika sudah selesai maka arduino dapat digunakan

Kemudian berikut cara menjalankan arduino di linux:
1. Pasangkan arduino pada komputer.
2. Buka software arduino.

3. Cek port USB yang tersambung pada arduino, dengan membuka terminal. Ketikkan dmesg | grep usb lalu enter dan ketikkan lagi dmesg | grep tty lalu enter. 




4. Setelah itu maka kita akan tahu bahwa arduino terdapat pada ttyACM0. Pada menu tools ->board pilih tipe arduino yang digunakan misalnya arduino uno, kemudian pada tools -> Serial Port pilih port yang telah dideteksi pada terminal tadi misalnya ttyACM0.
5. Buat program yang diinginkan, dapat juga membuka pada file ->example. Kemudian compile menggunakan tanda centang dan upload menggunakan tanda panah ke kanan.

 6. Setelah muncul done uploading maka output dapat diamati.




Minggu, 24 Mei 2015

Menginstall Poedit di Linux MInt

Banyak developer aplikasi yang “mengijinkan” user turut serta dalam pengembangan software mereka. Biasanya, salah satu bentuk partisipasi user yang diperbolehkan dalam pengembangan sebuah software adalah lokalisasi bahasa antar-muka aplikasi. Artinya, user diijinkan “menyumbangkan” bahasa yang sehari-hari dipakai oleh user sebagai bahasa antar-muka aplikasi (biasanya sebagai plug-in).
POedit merupakan salah satu CAT tools dengan fungsi utama untuk membantu “menerjemahkan” file .PO yang nantinya disimpan ke dalam format .MO. File berkestensi .MO inilah yang nanti akan “dikembalikan” ke folder instalasi sebuah software sehingga nanti sebuah bahasa baru akan muncul dalam menu pilihan bahasa software tersebut. Misalnya ada sebuah aplikasi dengan file .PO untuk bahasa antar-muka aplikasi berbahasa Inggris. Lalu ingin diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia dengan bantuan POedit sehingga output-nya berubah menjadi file .MO. Nah, file .MO yang kamu “kembalikan” ke folder instalasi aplikasi inilah yang akan membuat aplikasi tersebut memiliki bahasa antarmuka baru, yaitu bahasa Indonesia.

Berikut cara mengistall Poedit di linux mint, namun untuk mengistall ini harus online:
1. Klik menu pilih software manager, lalu akan diminta utuk memasukkan password sebelum masuk ke softwre manager.
2. Setelah terbuka maka pilih kategori yang ingin diinstall, pilih kaategori programming.

 

3.  Pilih poedit, lalu klik dua kali.

4. Klik install, lalu tunggu sampai proses selesai

5. Maka poedit telah terinstall dan dapat digunakan

Minggu, 17 Mei 2015

Perbandingan Linux Mint dan Linux Ubuntu

Pada kali ini saya akan membahas tentang linux mint sebelum kita menginstall linux mint ke PC, yang mana pada postingan sebelumnya saya telah membahas linux ubuntu. Sehingga nanti dapat kita bandingkan
Apa Linux mint itu?
Linux mint merupakan sistem operasi berbasis linux untuk PC, laptop, dan notebook yang dikembangkan secara terbuka dan gratis. Inti dari linux mint adalah ubuntu, sehingga aplikasi yang bisa dijalankan di ubuntu juga dapat dijalankan di linux mint. Sedangkan ubuntu sendiri merupakan distro linux yang diturunkan dari debian. Walaupun inti dari Linux Mint adalah Ubuntu, Linux Mint hadir dengan tampilan yang berbeda dengan Ubuntu. Tampilan linux mint lebih menarik daripada linux ubuntu, tampilannya seperti windows.
Linux Mint telah membuktikan diri bahwa Linux itu userfriendly, mudah, serta, dapat diperoleh secara gratis dan dapat dikembangkan sendiri. Distro ini dikembangkan untuk keperluan desktop seperti kebutuhan Office, memutar video/mp3, browsing, dan keperluan dekstop lainnya.

Kelebihan linux mint:
a)  Tampilan desktop yang menarikb)  Ringan, dapat berjalan pada PC tua (spek rendah)c)  Selesai install, siap pakaid)  Tidak memerlukan driver onboarde)  Dilengkapi dengan codec multimediaf) Aplikasi bawaan ( pre-installed )

Kekurangn Linux Mint:
a). belum sepopuler distro linux lainnya
b). hardware resource linux mint lebih sedikit
c). rilis stabilnya out-of- date
d). kurangnya driver untuk bermain game seperti NVIDIA maupun ATI RADEON

Perbandingan Linux Mint dengan Linux Ubuntu:
1. Pengembang              : 
  • Linux Mint : Linux mint proyek
  • Linux Ubuntu : Ubuntu Canonical Ltd / Ubuntu Yayasan

2. Rilis awal                   
  • Linux Mint : 27 Agustus 2006
  • Linux Ubuntu : 20 Oktober 2004

3. Antarmuka pengguna 
  • Linux Mint : Mate (gnome 2) atau Cinnamon (gnome shell), KDE dan xfce
  • Linux Ubuntu : Unity atau Kesatuan

4. Waktu booting 
  • Linux Mint : 9 detik
  • Linux Ubuntu : 20 detik

5. Penggunaan CPU 
  • Linux Mint : 1-5%
  • Linux Ubuntu : 1-5% 
6. Kinerja dan Kecepatan

    Linux Mint lebih ringan dan lebih cepat daripada Ubuntu, meskipun Ubuntu telah meningkatkan         kecepatan sejak 12.04. Mint ini bisa dibilang pilihan yang lebih baik daripada Ubuntu untuk               perangkat keras lama atau di bawah bertenaga. 

7. Software Pra-install

    Mint dan Ubuntu menggunakan perangkat lunak sumber sebagian besar bebas dan terbuka. Linux       Mint (selain versi OEM) adalah pra-instal dengan beberapa perangkat lunak berpemilik bahwa           sebagian besar pengguna cenderung membutuhkan, seperti Flash, Java dan audio / video codec           untuk memutar format proprietary seperti file WMV. Rilis terbaru dari Ubuntu telah mengambil         dari Linux Mint dan sementara distribusi Ubuntu tidak pra-instal perangkat lunak tersebut.                   Ubuntu sekarang memungkinkan pengguna untuk men-download mereka dengan satu klik selama       proses instalasi.
    Mint dan Ubuntu keduanya datang diinstal dengan LibreOffice (suite aplikasi produktivitas seperti     pengolah kata dan spreadsheet), browser Firefox , Thunderbird (klien email), dan Transmisi                (BitTorrent client). Mint juga dilengkapi diinstal dengan Pidgin, VLC dan GIMP. Ubuntu juga            memiliki beberapa dasar permainan seperti Sudoku dan catur.

Minggu, 26 April 2015

Mengubah Password Admin pada OS Linux Ubuntu

Keberadaan passsword dalam suatu sistem operasi sangatlah penting, terlebih apabila komputer tersebut digunakan untuk menyimpan data-data yang penting. Maka sangat riskan apabila password kita dapat diketahui oleh orang lain. Sebagai admin maka kita dapat mengantisipasi hal tersebut dengan cara mengubah-ubah password admin agar orang lain tidak dapat membajak password kita. Kita dapat mengganti-ganti password kapan saja sesuka kita.

Pada kali ini saya akan berbagi tentang bagaiman caranya mengganti password root atau admin.

1. Masuk sebagai admin, kemudian buka terminal.


2. Ketikkan perintah "sudo su", lalu tekan enter. Setelah itu masukkan password yang berlaku, kemudian       enter.


3. Setelah itu ketikkan perintah "passwd root". Lalu tekan enter.


4. Ketikkan password baru yang diinginkan, enter. Kemudian ulangi password tersebut untuk menkonfirmasi     kebenaran password, kemudian tekan enter.

Setelah itu maka akan terdapat tulisan password updated successfully. Hal tersebut menunjukkan bahwa password admin telah berhasil dirubah. Sehingga apabila anda login menggunakan password baru, dan password lama tidak digunakan lagi.