Minggu, 22 Maret 2015

Mengenal Fitur VirtualBox

Apabila anda telah meginstall VirtualBox namun tidak tau apa fungsi fitur-fitur dan cara menjalankannya, pada kali ini saya akan berbagi apa saja fitur-fitur dalam  VirtualBox 4.2.18 dan apa fungsinya namun tidak akan saya bahas satu persatu karena sangat banyak fitur yang terdapat pada VirtualBox ini. Sehingga setelah mengetahui fungsi dan cara penggunaan fitur-fitur ini maka anda akan lebih mahir dalam mengoperasikan VM VirtualBox ini.

Berikut adalah gambar tampilan awal VirtualBox yang telah terinstall guest OS Windows XP:
Pada gambar diatas dapat dilihat bahwa terdapat menu utama yaitu file, machine, dan help.
Pada menu file terdapat sub menu Virtual Media Manager, Import Applience, Export Applience, Preferences, dan exit.

     1. Virtual Media Manager : Tempat mengatur media virtual, berisi semua media (hardisk, cd/dvd dan iso file).


    2Export Appliance, kebalikan daripada import, mengambil file backup berekstensi OVF / OVA, untuk dijalankan pada VirtualBox. Berikut langkah-langkah untuk export appliance:
 a. Klik menu export appliance maka akan muncul:

       b. Kemudian klik next, maka akan muncul kotak dialog yang merupakan pengaturan appliance. Klik salah         satu yang diinginkan kemudian klik next.

        c. Setelah itu pilih mana yang akan di export, kemudian klik export.

        d.  Maka setelah itu tunggu beberapa menit untuk menunggu proses export selesai.

     3. Preference

·  General, merupakan tempat dari virtual machine yang sudah dibuat secara default di drive C, kita dapat merubah letak untuk menyimpanya.
·  Input, input key keyboard  untuk masuk dan keluarnya kursor dari virtual machine.
·  Update, jika dicentang  akan dilakukan update ke website VirtualBox, secara periodik.
·  Language, artinya bahasa yang digunakan pada VirtualBox ini.
·  Display, setting tampilan / display dari virtual machine
·  Network, tempat mengatur  Ethernet adapter virtual dan sekaligus settingan IP addressnya.
·  Extention, penambahan extention pack.

Kemudian pada menu Machine terdapat banyak submenu, namun saya akan memilih beberapa saja untuk dijelaskan dan yang mudah untuk di praktekkan.

   1.  New , untuk membuat guest OS yang baru pada VirtualBox.
   2. Add, menambahkan virtual machine jika sudah ada virtual machine, tapi tidak masuk ke VirtualBox.
   3.  Clone, untuk mengcopy atau mengclone virtual machine, sehingga mendapatkan hasil virtual machine yang sama persis dengan aslinya namun apabila OS yang sudah dibuat disetting maka pada OS hasil clone tidak akan berubah. Maka dapat digunakan apabila membutuhkan OS yang sama namun dengan settingan yang berbeda maka hal ini dapat sangat membantu.
Berikut cara mengclone OS:
a.       Klik menu clone, next

b.      Setelah itu akan muncul kotak dialog untuk pemilihan type clone. Apakah ingin memilih full clone yang artinya semunya akan dicopy sama persis atau hanya linknya saja. Pilih salah satu  lalu klik clone.

c.       Setelah itu tunggu proses cloning selesai

Maka di layar akan muncul OS hasil clone:

    4. Remove,  remove / menghilangkan virtual machine.  Pada menu ini terdapat  3 pilihan, yaitu, apakah delete all files, remove only, ataukah cancel. Jika pilih delete all files semua file virtual machine akan hilang. Jika remove only maka file / folder system virtual machine akan tetap ada. Dengan file / folder ini, virtual machine bisa dikembalikan lagi dengan menggunakan settingan Machine - Add di atas. Dan terakhir cancel, artinya tentu saja membatalkan akan melakukan remove. Dengan menu ini sangat membantu apabila hardisk virtual telah penuh dan ingin dihapus tetapi jika suatu saat masih ingin di lihat maka cukup dengan meremove only karena dapat dikembalikan lagi. Cara untuk meremove:
a.       Klik file yang akan diremove

b.      Klik machine-remove-remove only, maka file tersebut akan hilang.

Untuk mengembalikannya:
a.       klik machine-add

b.      pilih file yang akan dikembalikan, klik open.

c.       maka file tersebut akan kembali lagi


1 komentar:

  1. pertamax, kunjungi blog ku http://mistherytekonologi.blogspot.com/

    BalasHapus